Salah satu hal paling mengganggu bagi penikmat internet di
manapun, adalah kualitas jaringan yang tidak menentu dan tak
jarang malah sangat buruk terutama sa'at jam-jam sibuk. Biasanya koneksi internet akan terasa sangat lambat.
Untuk mengatasi hal ini bagi pengguna opera mini kamu bisa
mengaktifkan opera turbo yang ada diserver opera, pihak opera
mengklaim bahwa opera turbo bisa meningkatkan kecepatan
membuka halaman menjadi 5 kali lebih cepat. Cara mengaktifkan opera turbo ini cukup mudah kamu hanya perlu
menuliskan url http://opera.com/portal/turbo/ di adress bar lalu
klik "kunjungi" tunggu sampai proses loading selesai, setelah itu
akan muncul halaman notifikasi bahwa opera turbo sudah
diaktifkan.
Kenapa opera turbo membuat koneksi lebih cepat? Menurut
penjelasan pihak opera, halaman yang akan dibuka melalui opera
mini akan dilemparkan diserver opera terlebih dahulu hingga data yang diloading menjadi lebih kecil. Terkait keamanan opera menjamin bahwa data-data sensitif yang
kamu masukan ketika mengaktifkan opera turbo tetap aman dan
tidak melalui server opera. Akan tetapi yang perlu menjadi catatan,
ketika kamu menutup opera mini maka opera turbo akan
dinonaktifkan secara otomatis dan untuk mengaktifkanya kembali
kamu bisa menggunakan lagi cara seperti yang tertulis diatas. Atau kamu bisa juga menyimpan halaman ini di menu depan opera mini kamu,dengan cara menyimpan halaman ini di menu opera mini kamu.